"line..", bunyi sound notification messenger app favoritku. Ada pop up message berjudul "Si Sayang *emoji love warna biru*". (Aku tau aku se cheesy itu huhu..) Tertulis "Tiati", pesan singkat terdiri dari 5 abjad yang sudah cukup mengisi energiku menghadapi jajaran pertanyaan mendebarkan yang harus aku jawab nantinya. Hari ini adalah hari yang cukup bisa membuat nafasku tak beraturan. 15 menit yang terasa panjang, iya.. interview kerja, untuk yang kesekian kalinya. Sejauh ini belum cukup muak, aku masih bisa menikmati nya, yahh walaupun kadang sering kecewa mendapati tulisan "belum lolos" di inbox emailku. Lagi pula hasil lelah-lelah ini toh nantinya untuk kita nikmatin sendiri juga, InsyaAllah.. "Aku pengen.. besok, kalau kita udah settled bareng, kita bisa inget hari dimana kita berdua pusing dan lembur nyelesaiin TA bareng setiap hari, kita berdua pernah capek bawa map yang isinya berkas lamaran buat ditaruh ke beberapa kantor ya...